Persit Koramil 0826-07 Pegantenan Gelar Bhakti Sosial Santunan Kepada Anak Yatim

    Persit Koramil 0826-07 Pegantenan Gelar Bhakti Sosial Santunan Kepada Anak Yatim

    PAMEKASAN - Persit KCK Ranting 8 Koramil 0826-07 Pegantenan Kodim 0826 Pamekasan menggelar bhakti sosial berupa santunan kepada anak yatim bertempat di Aula Persit Koramil 0826-07 Pegantenan Jl. Raya Pegantenan, Pegantenan, Pamekasan, Jum'at (21/10/2022).

    Ny. Danang Budiawan selaku Ketua Ranting mengungkapkan bahwa pemberian santunan kepada anak yatim untuk meningkatkan hubungan silaturahmi serta merangkul anak-anak yatim yang ada di wilayah Koramil 0826-07 Pegantenan. 

    "Kami ingin silaturahmi ini terus terjaga dengan mereka (anak yatim) dengan keluarga besar kami yang berada di Koramil khususnya anak-anak yatim piatu itu tidak merasa sendiri, tapi mereka sudah punya orang tua tambahan yaitu kami-kami ini, " ucap Ny. Danang Budiawan kepada media.

    Selaku Ketua Ranting Ny.Danang Budiawan berharap keluarga besar Koramil 0826-07 Pegantenan dapat menjadi orang tua asuh bagi anak-anak yatim piatu yang ada di wilayahnya.

    "Harapannya kami bisa menjadi orang tua mereka walaupun hanya sedikit yang bisa kami berikan, mereka juga bisa merasakan kasih sayang dari kita-kita, " tuturnya.

    Acara diawali dengan pembacaan surat Yasin dan Doa serta dilanjutkan penyerahan bingkisan dan uang santunan kepada anak-anak yatim. (makruf) 

    pamekasan
    Makruf

    Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Jaga Kebugaran Tubuh, Prajurit Dan Persit...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Koramil 0826-05 Larangan Bantu Warga...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas 
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel

    Ikuti Kami